MOTTO & LOGO Lima Perguruan Tinggi Raksasa Indonesia ( ITS,ITB, UI,UNAIR,UGM)




Kemarin saya dapat tugas keuliah untuk nganalisa organisasi dan strategis PTN di Indonesia, kita disuruh nganalisa berbagai profil organisasi , visi dan misi sampai kebijakan startegis PTN yang diambil untuk mencapai Tujuannya,pokonya seruu gitu. Sontak aku milih ITB ( Institut Teknologi Bandung ) atau bisa disebut IGD ( Insitut gajah duduk, heee becanda) karena ane pikir lumayan keren kampusnya dan prestasinya, meskipun lebih keren kampus ane ( ITS donkkk, PD aja lagi)

ane browsing ja diwebsite resminya si Ganesha, nemu tuh bahan yang ane butuhin , termasuk yang menarik perhatian ane yaitu slogan atau jargonnya " In Harmonia Progessio, hemm unik tur keren ( coz bahasa Londo, biasanya kan orang awam ngelihat kalo kebarat baratan mesti bagus, padahal tidak selalu, hee).

Makna Slogannya juga seru yaitu kemajuan dalam keselarasan... Hemm ane langsung tertarik dengan slogan dan jargon sampe logo tiap kampus raksasa yang terkenal gitu, terus ane nyoba ngumpulin berbagai Slogan beserta Logo plus maknanya, ternyata banyak nilai didalamnya. yuk langsung saja kita bahasg satu satu yah


ITS

Pertama ya tetep ane mulai dari kampus ane tercinta , ITS Institut Teknologi Sepuluh Nopember, kampus perjuangan surabaya. heee langsung aja yee, slogan plus logo and maknanya

Motto


C.A.K
ITS CAK! (cerdas.amanah.kreatif), berikut yang didengungin dikampus timur ini, sebuah harapan bagi pelaku perubahan dan masa depan untuk selalu menyandang nilai luhur kecerdasan, amanah dan selalu mengembangkan kreasi dan inovasinya sebagai pelaku engineering, suatu profil mahasiswa yang luhur. Slogan diatas juga membawa corak tradisionalitas dan menjunjung budaya daerah berupa kata CAK yang merupakan panggilan sapaan untuk masayarakat Jawa Timur.

Slogan tersebut tergantung baru, sebelumnya adalah
ITS CUK (cerdas.ulet.kreatif), lebih garang and seru ya kalo disebutin. hee. Ya karena sedikit ada konotasi negatif dalam penyebutannya ( bagi yang tahu ) maka diganti seperti diatas.


Logo dan Filosofi
Logobram: Gambar roda gigi-Tugu Pahlawan-bunga Wijayakusuma dalam perisai berarti semangat membangun kompetensi genersi muda dalam bidang teknologi selalu tertanam dan terbingkai di dalam hati seluruh civitas akademika ITS

Warna biru
ITS menggambarkan visi ITS seluas dan setinggi langit lazuardi dan selalu dapat beradaptasi dengan perubahan. Warna biru ITS didefinisikan dengan rumus: C=100, M=60, Y=0 dan K=1.
Logotype ITS didefinisikan dengan huruf Fritz Quadrata, yang berbentuk tegas dan sederhana, namun tetap memiliki nilai artistik (garis tebal-tipis) dan serif (strip) yang minimalis. Bentuk huruf ini mempertegas arti bahwa kekuatan sejarah, pengalaman dan senioritas ITS dalam bidang teknologi, semakin mempunyai daya saing dan adaptif dengan perubahan (semangat neo-clasic).
ITB

Motto
In Harmonia Progressio, bahasa latin yang artinya Kemajuan dalam keselarasan, hemm mungkn keinginan dan misi ITB sebagai kampus inovasi dan penelitian untuk mengawal kemajuan Indonesia dalam keselarasan, keseimbangan dan kebersamaan disegala bidang mulia ya. meskipun beberapa berpendapat bahwa kata kata itu adalah utopia belaka, misal dalam perkembangan industri selalu tidak selaras dengan lingkunagn hidup, pembangunan perumahan selalu menggusur tanah pertanian, seperti itu...


Logo dan Filosofi

Ganesha merupakan Dewa Ilmu Pengetahuan yang mempunyai berbagai versi ada yang bertangan dua ada pula yang bertangan empat selain itu ada pula yang bergading patah dan ada
yang tidak.
Kapak : Lambang Sifat Ksatria
Cawan : Lambang Sumber Ilmu Pengetahuan yang tiada habisnya
Gading (patah) : Lambang pengorbanan diri untuk menyelesaikan masalah yang merintangikemajuan ilmiah
Tasbih : Lambang Kebijaksanaan
Selendang : Lambang Kesucian
Buku : Lambang Keilmuan

UI

Motto
Dalam bahasa Latin : Veritas, Probitas, Iustitia hemm bahasa londo lagi ya, heee. dalam bahasa inggris diartikan : Truth, Honesty, Justice. kalo bahasa madura disebut : Kebenaran, Kejujuran, Keadilan.
Hemm keren ya sebuah cita cita yang tinggi dimana dari UI bisa menyebarkan nilai kebenaran, menghidupkan budaya kejujuran dan menggaungkan keadilan bagi semua. Hemm sedikit salut pada mahasiswa UI mungkin telah meresapi slogan ini matang matang, bisa dilihat dngan perjuangannya secara politis untuk mengkritisi , Demontrasi terhadap kebijakan pemerintah yang sering tidak berpihak dengan rakyat atau keadilan tadi, sip sippp
Logo dan Filosofi


Pohon berikut cabang dan kuncup melambangkan pohon ilmu pengetahuan dengan cabang-cabang ilmu pengetahuannya, sementara kuncup tersebut suatu saat akan mekar dan menjadi cabang ilmu pengetahuan baru. Kuncup-kuncup itu akan senantiasa mekar selama pohon ilmu pengetahuan itu hidup. Dengan demikian, ingin menyatakan bahwa cabang-cabang ilmu pengetahuan akan berkembang sesuai dengan kebutuhan dan kemajuan zaman.

Makara yang mengalirkan air melambangkan hasil yang memancar ke segala penjuru. Makna yang diberikan adalah Universitas Indonesia sebagai sumber ilmu pengetahuan, akan menghasilkan sarjana-sarjana yang cerdas, terampil, penuh ketakwaan, berbudi luhur, dan berkepribadian, serta bersikap terbuka, tanggap terhadap perubahan dan kemajuan ilmu dan teknologi serta masalah yang dihadapi masyarakat, dan mampu menyelesaikannya sesuai dengan kaidah-kaidah akademik, di mana pun mereka berada.
UNAIR
Motto

Kampus tetangga ane ni, yang salah satu mahasiswinya selalu aku cintai ( heeeee keceplosan) mempunyai motto Excellence with Morality" Cemerlang, cerdas intelektual namun tetap berpegang teguh pada Moralitas, wuiihhh dalemmmmm, nggak bisa berkata kata dehh.
Logo dan Filosofi
Universitas Airlangga berasal dari nama Airlangga, seorang raja tersohor yang memerintah belahan timur Nusantara pada tahun 1019-1042. Simbol Universitas Airlangga adalah burung Garuda tunggangan Wisnu yang membawa guci berisikan air “Amerta” yakni air kehidupan abadi. Simbol ini melambangkan Universitas Airlangga sebagai sumber ilmu yang senantiasa kekal.

Bendera Universitas Airlangga berwarna kuning dan biru. Warna kuning melambangkan keagungan, biru melambangkan ksatria dan jiwa yang mendalam. Warna-warna itu diambil dari warna selubung yang menutupi patung Wisnu pada upacara pendirian Universitas Airlangga oleh Presiden Pertama Republik Indonesia pada tanggal 10 Nopember 1954.

UGM

Motto

Maaf teman teman, udah aku ubeg ubeg ( bahasa londo) websitenya, sampe ke kamar mandi, tapi ane nggak nemun sama sekali, ato mungkin ngak ada ya , maaf dehhh

Logo dan Filosofi

Surya
dengan sinarnya dan kartika bersegi lima berwarna kuning emas melambangkan bahwa Universitas Gadjah Mada adalah Universitas Pancasila, Lembaga Nasional Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan bagi Pendidikan Tinggi berdasarkan Pancasila, yang memancarkan ilmu pengetahuan. kenyataan dan kebajikan.


Titik pusat
lambang berupa matahari berlubang atau "surya binolong". Kata "surya" mengandung makna angka "satu" dan "binolong" mengandung makna angka "sembilan", sehingga bentuk "surya binolong" atau matahari berlubang mengandung makna "satu" dan "sembilan", yang bisa dibaca 19. Setiap kesatuan kumpulan sinar pun terdiri atas sembilan belas sorot sinar, yang juga mengandung makna angka 19, tanggal pendirian UGM.


Dua bentuk lingkaran bersusun
yang melingkari lubang titik pusat lambang di dalam lima kesatuan kumpulan sinar surya berbentuk bintang segi lima, yang serupa dengan surya kembar di dalam Kartika atau Bintang. Kartika me. ngandung makna "satu" dan surya kembar mengandung makna "dua", sehingga bentuk surya kembar ini mengandung makna angka satu dan "dua", yang bisa dibaca 12. Angka 12 ini adalah nomor bulan Desember, bulan pendirian UGM.


Songkok dan Tombak
masing-masing berjumlah lima melingkungi Surya dan Kartika, melambangkan sifat pahlawan dan perjilangan nasional UGM yang selalu siap sedia dan waspada. Keseluruhannya diliputi dan diresapi Pancasila, kesemuanya itu melambangkan sifat UGM sebagai monumen perjuangan Pancasila berdasarkan Pancasila.


Kesatuan kumpulan Sinar, Segi Kartika, Songkok, dan Tombak, masing-masing berjumlah 5 (lima)
. Semuanya melambangkan Pancasila, sehingga UGM memiliki dasar, sifat, dan tujuan, hakekat pahlawan serta perjuangan nasional demi Pancasila.


Warna putih melambangkan sifat Kesucian
. Warna kuning emas melingkari warna putih pada hakekatnya merupakan satu "sengkalan memet", yaitu rumusan kata-kata yang menyiratkan pertalian makna warna putih dan warna kuning emas, yang berbunyi: murnining suci margin kanyatan atau kemurnian kesucian adalah j alan kenyataan. Katimat ini melambangkan angka tahun 1949, yaitu tahun pendirian UGM.

Hemm. berikut lah berbagai misteri dibalik slogan ataupun makna Logo yang sangat mulia( tapi ada yang serem juga ) dari PTN raksasa dinegeri ini, silakan bagi mahasiswanya diresapi dan dicermati, silakan ambil hikmahnya

 diolah dari Website resmi berbagai kampus dan wikipedia


12 comments:

admin said...

seru seruu

Lora Amir Syamlan said...

Mantap, thanks for sharingnya.

aliepati said...

mongo mongoo, kalo kbetulan PTN nya

Anonymous said...

btw, kut nimbrung, aku slh 1 mhasswa di atas. arti dan filosofi2 tu dpt dr mana? bedasarkan dr pmikiran sndiri atau sitasi ya?

rivaiengas said...

numpang komen sob,,, boleh nih tukeran link,, ditungu konfirmasi nya ya sob.,. thnk b4

aliepati said...

@intan andaru, dari unair ya sobb

hem ane ngolah dari situs resminya

Prabowo Murti said...

Universitas Gadjah Mada : Mengabdi kepada Kepentingan dan Kemakmuran Bangsa

Ada di slidenya sih...

Salam hangat dari Bulaksumur

Unknown said...

Salam dari alumnus bulaksumur,he3. setau saya sih UGM slogannya itu cerdas,inspiratif dan berbudaya. cmiiw

Unknown said...

Salam dari alumnus bulaksumur,he3. setau saya sih UGM slogannya itu cerdas,inspiratif dan berbudaya. cmiiw

Unknown said...

kampus swasta terbaik di Indonesia
kampus swasta terbaik dan murah
kampus swasta terbaik dengan biaya murah
kampus swasta terbaik 2017

Anonymous said...

kampus swasta terbaik
kampus swasta terbaik
kampus swasta terbaik
kampus swasta terbaik

Louis said...

Nice post